ISC 2022 Hari-3: Forum IV & Penutupan

 
Indo Smart City Expo dan Forum 2022 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) menutup acaranya dengan forum keempat pada Jumat (14/10/2022) yang dihadiri oleh lebih dari 150 pelajar dan mahasiswa serta empat narasumber berkompeten pada bidangnya, antara lain Yudi Cahyantoro N. S selaku pemimpin UPT Solo Technopark, Eti Herawati selaku Wakil Walikota Cirebon, Agung Riyadi selaku Kepala Balitbangda Kota Surakarta, dan juga Jamalul Izza selaku Ketua Yayasan Internet Indonesia. Menggiring tema “Peran Pelajar dan Mahasiswa dalam Smart City”, para narasumber menyampaikan materi dengan amat menarik. Mulai dari tampilan video, mengajak peserta forum acara menyuarakan yel-yel bersama, hingga paparan presentasi yang representatif.

 

“Smart city bukan hanya penggunaan teknologi, melainkan juga kolaborasi multi pihak. Kolaborasi menjadi kata kunci penting”, ungkap Yudi. Kolaborasi antara pemerintah Kota Surakarta dengan UPT Solo Technopark, keduanya memiliki visi dalam menciptakan inovasi yang kreatif. “Program terbaru Solo Technopark yaitu Indonesia Digital Technopark dengan visi mewujudkan tenant, industry, dan UMKM yang kreatif dan inovatif berbasis teknologi”, tegas Agung Riyadi.

 

Mewujudkan smart city dengan senantiasa memanfaatkan kemajuan teknologi dan berkolaborasi dengan berbagai lembaga, dengan didukung oleh pemuda (terutama pelajar dan mahasiswa) sebagai SDM yang cerdas.

 

Diikuti oleh sesi tanya-jawab diakhir forum, mahasiswa menunjukan antusiasnya selama pemaparan materi berlangsung. Pertanyaan tersebut langsung direspon oleh para narasumber dengan seksama. Di akhir sesi sebelum penutupan berlangsung, masing-masing narasumber memberikan closing statement, diantaranya “Inovasi lanjutkan” yang disampaikan oleh Agung Riyadi, “Bukan hanya pemanfaatan teknologi, tapi juga kolaborasi” yang disampaikan oleh Yudi Cahyantoro, “Pemuda berdaya, Indonesia kuat” yang disampaikan oleh Eti Herawati, serta yang terakhir yaitu “Jangan pernah puas untuk berkreasi”, pungkas Jamalul Izza.

 

Mewakili Walikota Surakarta yang berhalangan hadir, Agung Riyadi mengucapkan terima kasih atas kerja sama Pemerintah Kota Surakarta, Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia (Apeksi), PT Gerindo, seluruh stakeholders, sponsor dan juga exhibitors karena telah menyelenggarakan rangkaian acara Indo Smart City Expo dan Forum 2022. Serta seluruh tamu undangan pemerintah kota Indonesia yang turut berpartisipasi untuk ikut menyukseskan acara Indo Smart City 2022. Di akhir sambutan, beliau mengucapkan “Alhamdulillah, Puji Syukur terhadap Tuhan yang Maha Esa. Sampai ketemu di kegiatan Indo Smart City 2023”.

 

Artikel oleh: Faza Putri Az-Zahra Subhan #APEKSInternship