Pokja Perubahan Iklim Disampaikan Dalam Kegiatan Pemprov DKI Jakarta

 

JAKARTA. Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan Peningkatan Kapasitas Dalam Rangka Implementasi Pengendalian Dampak Bencana Iklim Kota-Kota di Indonesia pada 5 Juli 2022.

 

Manajer Umum APEKSI menjadi salah satu narasumber kegiatan ini. Terkait tema, disampaikan Program Pembangunan Keberlanjutan yang didalamnya ada Kelompok Kerja (Pokja) Perubahan Iklim dengan anggota 20 Pemerintah Kota yang terdiri dari unsur Bappeda, Dinas Lingkungan Hidup dan unsur lain yang terkait.

 

Manfaat Pokja, antara lain: Dapat mengikuti kegiatan rutin tahunan Pokja, yaitu Knowledge Management Forum (KMF), dan kegiatan Pokja lainnya, Prioritas terkait info dan kepesertaan di dalam kegiatan yang diinisiasi oleh lembaga mitra APEKSI dan Prioritas dalam memperoleh info lembaga donor, terkait perubahan iklim, pelatihan, dan kerjasama.