Ketua Apeksi Bima Arya: Kota Pintar Tidak Sekadar Memasang CCTV

Transformasi teknologi sebagai ekses dari pandemi Covid-19 telah memungkinkan orang bekerja dari mana saja. Selama terkoneksi dengan internet, orang dapat saja bekerja dari luar kota. Namun, ketimpangan pembangunan ternyata membuat peran kota tetap sentral.

 

Kota tetap menjadi magnet yang menarik orang untuk datang. Urbanisasi terus terjadi. Pemerintah kota dengan demikian harus inovatif dalam melayani warganya.

 

Berikut ini adalah pandangan terkait beberapa isu perkotaan dari Bima Arya Sugiarto, Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) periode 2021-2024. Bima Arya, yang juga Wali Kota Bogor, diwawancarai di Balai Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (17/3/2022).

 

Bagaimana pandangan Anda terhadap fenomena smart city, kota pintar?

 

Sekarang ini, tiba-tiba banyak (kota) pasang CCTV, closed-circuit television. Ingin punya command centre, tapi pertanyaannya, data itu untuk apa? Data kita perlu, tapi harus dipikirkan juga siapa dan bagaimana data itu digunakan.

 

Sumber: Kompas.id