Gen Z Berkarir – Realistis atau Visioner?
Apakah Gen Z di era digital saat ini mampu memilih karir yang sesuai passion tanpa mengorbankan realita ekonomi? Bagaimana cara memadukan idealisme dan pragmatisme dalam menentukan langkah karir?
Di episode ketiga BISIK Podcast oleh APEKSInternship Batch ke-5 ini, kami membahas berbagai dilema yang dihadapi generasi muda dalam membangun karir. Bersama Kak Rafif Adhikara Yunus, diskusi ini mengulas tantangan dan peluang karir bagi Gen Z, mulai dari tekanan ekonomi hingga cara memilih jalur karir yang strategis namun tetap sesuai dengan passion.
Podcast ini menghadirkan wawasan tentang bagaimana Gen Z dapat beradaptasi dengan tuntutan zaman tanpa kehilangan semangat dalam mengejar mimpi. Kami mengajak anak muda untuk berpikir kritis, berbagi pengalaman, dan mendukung satu sama lain dalam menciptakan masa depan yang lebih baik.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk simak obrolan seru dan sarat makna ini, dan jangan lupa untuk berbagi pendapat kamu di kolom komentar! Bersama, kita bisa mempersiapkan karir yang lebih cerah untuk masa depan.
#BISIKPodcast #GenZMembangunKarir #APEKSInergi #APEKSInternship
Artikel oleh Tim Internship Batch 5 #APEKSInternship
Bisik Podcast 3
Klik tombol suara/unmute!