Merayakan Hari Perempuan Internasional, The Asia Foundation dan Hukumonline.com Group bekerja sama dengan APEKSI menggelar diskusi daring Akses Keadilan melalui Teknologi bagi Perempuan Korban Kekerasan yang akan membahas mengenai bentuk-bentuk kekerasan terhadap perempuan; strategi, pengalaman, dan upaya perlindungan hukum, serta kebijakan pemerintah dalam menyediakan layanan bagi korban; hingga penjelasan terkait KONEKSI, platform daring yang menghubungkan mitra advokat pro bono justika.com dengan korban kekerasan melalui konsultasi hukum gratis via chat dan telepon.
Diskusi akan diselenggarakan pada:
- Selasa, 16 Maret 2021
- Waktu: 13.00-16.00 WIB
- Tempat: Zoom Webinar
- Registrasi: https://bit.ly/Webinar-KONEKSI
Sambutan oleh H.E. Sung Yong Kim*, Duta Besar Amerika Serikat Untuk Indonesia dan Sandra Hamid, Ph.D, Country Representative The Asia Foundation.
Pembukaan: Dr. Bima Arya Sugiarto*, Ketua APEKSI/Walikota Bogor
Narasumber:
- Prof.dr. Vennetia Ryckerens Danes, M.S., Ph.D, Deputi Bidang Perlindungan Hak Perempuan, Kementerian Pemberdayaan Perempuan
- Erni Mustikasari, S.H., M.H., Sekretaris Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum
- HA Afzan Aslan Djunaid, S.E., Walikota Pekalongan
- Ade Novita, S,H., Advokat Justika
Moderator: Arnita Ernauli Marbun, S.H., M.H.
*dalam konfirmasi
Saatnya perempuan berdaya dan memperjuangkan hak asasi untuk hidup aman dan nyaman tanpa ancaman kekerasan.