APEKSI hadir dan berdiskusi dengan RX Japan dalam Seminar Program On Export Opportunities for Indonesian Products to Japan And Exhibition Promotion in 2025 pada 21 Februari 2025 di Jakarta.
Seminar tentang peluang produk kota-kota Indonesia untuk masuk ke pasar Jepang yang terkenal ketat, tapi potensial karena tidak hanya pasar Jepang namun berpeluang masuk pasar dunia karena kegiatan-kegiatan pameran RX Japan juga dihadiri pembeli dari berbagai negara di dunia.
Diskusi terkait bagaimana mendapatkan biaya yang ekonomis dalam mengikuti pameran-pameran di Jepang, salah satunya dengan paviliun bersama yang diisi seluruh peserta Indonesia dan kegiatan ini mendapat dukungan dari Kementerian Perdagangan, baik nasional maupun dari Atase Perdagangan di Jepang.
Materi seminar pada diakses melalui [eLibrary] dan liputan internship dalam kegiatan ini [Artikel]